Hari ini saya chatting sama mas Peter Kohar dan banyak diberi pengetahuan baru. Setelah itu saya langsung bersemangat untuk mencoba mempraktekkannya. Di pembicaraan tadi mas Peter Kohar mengingatkan kembali mengenai strategi Butterfly Marketing dari Mike Filsaime. Thx buat mas Peter Kohar.
Sebenarnya strategi ini sudah lama dan sudah pernah saya tuliskan dalam buku Internet Milyuner Guide, tapi belum saya terapkan. Tujuan dari butterfly marketing ialah mendapatkan subscriber sebanyak2nya. Menggunakan unsur psikologi manusia yang selalu berusaha mengambil kesempatan dari kelalaian orang lain. Mau tahu triknya?
Butterfly marketing dimulai dengan mengubah front-page menjadi halaman thank-you page. Sehingga siapapun yang masuk ke dalam website tersebut, akan mengira bahwa merupakan kelalaian sang webmaster untuk menaruh halaman thank-you page di depan. Anda bisa mengucapkan “Selamat! Anda telah membeli blablabla…” kemudian tawarkan untuk mendownload produk yang “sudah dibeli” tersebut.
Nah, ketika mereka senang dan ingin mendownloadnya, mintalah nama dan email mereka agar mereka terdaftar dalam list Anda. Mudah bukan? Kemudian lanjutkan dengan backend seperti tawarkan produk Anda berikutnya atau produk orang lain.
Contoh website yang sudah menggunakan butterfly marketing ialah www.UndergroundGiveaway.com
Apakah butterfly marketing ini efektif? saya coba dulu ya, kita lihat perkembangannya di hari mendatang…



